Kamu ARMY dan sedang bingung ingin makan siang apa? Bagaimana jika kamu mencoba makanan yang disukai oleh para member BTS? Tentu dari ketujuh member BTS mereka memiliki selera yang berbeda. Untuk itu ada banyak jenis makanan yang bisa kamu coba.

Beberapa makanan ini adalah makanan yang mereka coba di berbagai kesempatan. Jadi mari kita lihat ada apa saja makanan yang mereka sukai dan bisa kamu jadikan referensi untuk makan siang hari ini!

Rekomendasi Makan Siang Member BTS

1. Kalguksu

Pertama ada Kalguksu, sebuah makanan yang disukai oleh Kim Namjoon atau RM BTS. Kalguksu sendiri meruapkan makanan khas Korea Selatan yang berupa mi dipotong dengan pisau, lalu disajikan bersamaan dengan kuah kaldu. Makanan ini juga biasanya disajikan dengan berbagai topping, seperti pangsit, daging, dan sayuran. Ukuran  mi dari Kalguksu ini biasanya lebih besar dibandingkan dengan mi pada umumnya.

2. Samgyeopsal

Selanjutnya ada makanan non-halal, nih, yaitu Samgyeopsal. Makanan ini sering kali disebutkan oleh para member BTS karena mereka memang sangat suka dengan Samgyeopsal. Makanan yang terbuat dari perut babi berlemak ini biasanya dimasak dengan cara dipanggang, lalu disantap bersamaan dengan sayuran. Bahkan saking sukanya dengan Samgyeopsal, Jungkook sampai pernah menyanyikan lagu dengan tema ini, loh.

3. Japchae

Bagi kamu yang suka nonton kegiatan BTS, pasti tahu kalau salah satu member BTS, yakni Kim Taehyung atau V BTS suka banget sama Japchae. Makanan yang berisi tumisan soun dan beberapa sayuran ini merupakan makanan khas Korea Selatan yang bisa dengan mudah kamu temukan di beberapa rumah makan Jakarta. Makanan tradisional Korea ini cocok untuk kamu yang ingin mencoba makanan jenis baru di siang hari ini .

4. Daging

Hampir semua member BTS ska makan daging, bahkan mereka akan mencari berbagai cara untuk mendapatkan daging di setiap permainan yang mereka mainkan. Bahkan Suga BTS pernah dipuji oleh seorang Koki karena ahli dalam mengolah daging, loh.

5. Kimchi Jjigae

Kimchi Jjigae adalah menu sederhana yang bisa dengan mudah kamu temukan di tempat makan dengan tema Korea. Meski menu sederhana, tapi member BTS terutama Jimin ternyata sangat suka dengan Kimchi Jjigae. Menu yang terbuat dari rebusan kimchi dan bahan lainnya ini cocok untuk dimakan selagi cuaca dingin.

6. Nasi Goreng

Nasi goreng? Ya, jangan kaget kalau para member BTS menyukai nasi goreng. Jika ditanya mengenai makanan khas Indonesia favorit mereka, pasti mereka akan menyebutkan nasi goreng sebagai menu kesukaan mereka. Sebenarnya, Nasi Goreng memang merupakan salah satu makanan yang populer di Korea Selatan, loh. Bahkan Jungkook lebih hafal dengan nama Nasi Goreng dibandingkan dengan menyebut ‘fried rice’ atau ‘bokkeumbap’.

7. Dwaeji Gukbap

Terakhir yang akan kami bahas dalam artikel ini adalah Dwaeji Gukbap, sup babi khas Busan yang sudah sering disebutkan oleh para member BTS. Sup yang diguyur dengan rebusan tulang babi ini cocok untuk kamu santap saat cuaca sedang dingin. Rasa makanan ini sangat sederhana, namun para member BTS sangat menyukainya. Biasanya Dwaeji Gukbap akan disantap bersamaan dengan saus cabai, udang asin, dan irisan daun bawang.

 

Itulah beberapa rekomendasi makan siang untuk kamu para ARMY, makanan favorit dari para member BTS!